Banyak kasus yang menceritakan bahwa anak menjadi nakal karena kurangnya kasih sayang dari orangtua. Sudut pandang orang sekitarnya akan menilai si orangtua gagal mendidik anaknya. Mungkin mereka mengira, si orangtua yang terlalu sibuk sehingga tidak peduli dg anaknya. Sayangnya, janganlah kita menjadi hakim. Sudah jatuh tertimpa tangga pula si orangtua itu. Saya rasa tidak ada orangtua yg berharap gagal dalam mendidik anak, semua selalu berharap yg terbaik.
Kesibukan orangtua mungkin adalah tuntutan memenuhi kebutuhan yang terus mendesak. Untuk itu perlu dicari cara agar orangtua tidak menyalahkan waktu yg hanya 24 jam sehari. Gunakan waktu yg tersisa untuk benar2 menunjukkan perhatian pada si anak, setelah waktu dipakai untuk bekerja dan istirahat. Ajak anak berdialog, bermain, beraktivitas, apa pun yang bisa dilakukan bersama.
Anak walaupun kita anggap masih blm mengerti apa yg kita ceritakan, tp mereka sangat senang terlibat pembicaraan “serius” dengan kita. Mereka merasa diperhatikan dan berharga penting karena sudah diajak terlibat dalam berbagai cerita.
Bermain tidak selalu harus menyebabkan kita merasa sudah tidak kuat lagi karena lelah setelah beraktivitas seharian. Dunia anak adalah dunia bermain, dg bermain mereka memperoleh ilmu baru. Ikutlah terlibat dalam permainan kecil yang diciptakan bersama seperti bermain berpura-pura memerankan tokoh, anak sangat suka menjadi aktor. Atau kita awasi sambil melakukan aktivitas lainnya ketika ternyata anak memilih bermain sepeda, sambil sesekali kita menanyakan, “Adek mau ke mana?” atau “Sudah diisi bensinya?”.
Sambil melakukan aktivitas sehari2 pun kita masih bisa melibatkan anak. Mungkin Ibu ingin menyetrika baju, tapi juga tidak mau ketinggalan momen bersama anak. Ajak anak ke dekat kita, berikan baju2 miliknya dan kita beri dia tugas untuk melipat bajunya dengan rapi (walapunu tidak rapi). Sambil melakukan kegiatan, kita bisa sambil bercanda. Anak pun merasa menjadi orang penting karena sudah membantu pekerjaan kita.
Semoga setiap kita bisa menjadi orangtua yang dicintai anaknya...