Bu, beberapa waktu lalu, saya membaca sebuah artikel ilmiah di internet tentang otak serta hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengoptimalkan kinerjanya. Dalam artikel itu disebutkan bahwa respon otak terhadap berbagai rangsangan akan menjadi lebih cepat ketika seseorang rutin mengonsumsi makanan yang kaya akan Tirosin. Tak hanya untuk dewasa, hal ini juga berlaku untuk anak-anak. Penasaran, saya kemudian mencari tahu lebih dalam mengenai apa itu Tirosin, serta makanan apa saja yang banyak mengandung zat ini.
Dari hasil penelusuran saya ke sebuah situs referensi kesehatan, Tirosin dijelaskan sebagai salah satu jenis Asam Amino yang berperan penting dalam proses penyerapan dan pengolahan informasi di dalam otak. Tirosin juga memengaruhi pembentukan hormon-hormon penting yang berhubungan dengan emosi manusia, seperti dopamine (yang terkait dengan rasa bahagia), norepinephrine (yang berhubungan dengan stres), hingga epinephrine (yang berperan meningkatkan semangat dan adrenalin). Sebagai salah satu jenis Asam Amino, konsumsi makanan dengan Tirosin sejak dini juga disebut dapat membantu si Kecil tumbuh menjadi bayi sehat, Bu.
Setelah tahu lebih dalam mengenai jenis Asam Amino yang satu ini dan manfaatnya, kenali yuk daftar makanan kaya Tirosin berikut agar Ibu bisa memenuhi kebutuhan harian si Kecil akan senyawa ini.
- Keju
Di balik cita rasanya yang gurih, keju merupakan salah satu sumber Tirosin terbaik. Namun persentase senyawa ini berbeda-beda, tergantung pada jenis kejunya. Misalnya, kandungan Tirosin di dalam 100 gram keju parmesan mencapai 1995 mg. Sementara, pada jenis keju lain seperti keju edam, hanya ada 399 mg Tirosin dalam 100 gram keju.
- Pisang
Selain dapat melengkapi kebutuhan Potassium untuk membantu memperkuat otot-otot si Kecil, mengonsumsi pisang juga bisa membantu mencukupi kebutuhan Tirosin, Bu. Penelitian mengungkap, kandungan Tirosin dalam pisang mencapai 121 mg di tiap 100 gramnya. Di samping itu, makin matang buahnya, kandungan Tirosin di pisang juga semakin banyak. Mengingat teksturnya lunak, buah kaya Tirosin yang satu ini juga bisa Ibu berikan pada si Kecil sejak dini sebagai salah satu menu MPASI untuk mewujudkan bayi sehat.
- Ayam
Sejak lama, Ibu tentu tahu bahwa daging ayam merupakan salah satu sumber protein yang baik. Tak hanya kaya protein, ayam juga tinggi kandungan Tirosin, Bu. Dalam tiap satu ons daging ayam, baik ayam negeri atau kampung, terdapat setidaknya 1.500 mg Tirosin. Agar manfaat konsumsi daging bisa optimal, pilihlah daging ayam bagian dada, karena mengandung Tirosin lebih tinggi, namun rendah lemak.
- Ikan
Agar menu makan si Kecil lebih variatif, sajikan juga berbagai ikan laut untuknya sebagai pilihan. Di samping kaya Omega-3 yang penting bagi mata dan jantung si Kecil, ikan laut seperti tuna, tenggiri, dan sarden juga mengandung lebih banyak Tirosin ketimbang ikan air tawar.
- Sayuran hijau
Seperti halnya buah dan daging, beberapa sayuran seperti brokoli dan bayam juga menjadi sumber Tirosin yang baik. Bahkan menurut penelitian yang dilakukan di Leiden University dan University of Amsterdam, konsumsi rutin dua jenis sayur itu mampu meningkatkan kemampuan refleks si Kecil secara signifikan. Salah satunya adalah dalam hal mengisap dan menelan makanan. Dengan begitu, tumbuh kembangnya pun bisa berlangsung lebih optimal, Bu.
Nah, ternyata Tirosin bisa didapat dengan mudah lewat bahan makanan yang akrab dengan keseharian Ibu kan? Dengan mengetahui info ini, kini Ibu bisa menyajikan makanan yang tak sekadar lebih variatif, tetapi juga mampu menutrisi otak, meningkatkan kemampuan refleks si Kecil, dan membantu ia segera menunjukkan berbagai Momen Wow-nya. Selamat mendampingi tumbuh kembang bayi sehat impian Ibu!