Ibu seringkali kebingungan menyiapkan camilan sehat untuk si Kecil? Pasti cukup repot juga ya Bu, harus mengganti menu camilan setiap hari agar si Kecil tidak bosan, tetapi juga tetap memerhatikan kandungan nutrisi balita di dalamnya.
Camilan merupakan kebutuhan makan tambahan bagi balita. Untuk orang dewasa, pola makan tiga kali sehari sudah cukup sehingga tak perlu tambahan di antara jam makan; tapi tidak demikian dengan balita. Secara umum, anak-anak perlu penambahan frekuensi makan dengan porsi kecil, yang disebut jam ngemil. Makanan tambahan di antara waktu makan utama ini merupakan komponen penting dalam menopang tumbuh kembang si Kecil terutama untuk memenuhi kebutuhan nutrisi balita.
Dalam memberikan camilan untuk anak, Ibu harus memerhatikan gizi dan porsi yang tidak boleh terlalu banyak, agar tidak mengganggu nafsu makan anak. Mengudap makanan yang bergizi juga dapat membantu si Kecil mengekang rasa lapar sepanjang hari. Dengan mengetahui beragam variasi kudapan sehat untuk anak-anak, Ibu dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya tanpa membuat si Kecil bosan dengan makanan yang itu-itu saja.
Ibu bisa mulai memberi makanan tambahan untuk bayi sejak ia memasuki usia 6 bulan. Contohnya seperti bubur, biskuit yang dilembutkan, atau buah-buahan yang dijus. Jika si Kecil sudah mulai tumbuh gigi dan sudah bisa mengunyah, Ibu juga bisa memberikan camilan sehat sederhana untuk memenuhi nutrisi balita seperti cake wortel atau nugget ikan. Sedangkan untuk balita, Ibu hanya perlu membuat variasi dari bahan makanan yang ada dan biasa dikonsumsi seluruh anggota keluarga. Dengan demikian, bukan hanya sang balita yang mengonsumsi makanan sehat, tapi juga seluruh penghuni rumah.
Nutrisi yang tidak terdapat dalam makanan utama si Kecil bisa dilengkapi pada saat ngemil. Misalnya, kalau si Kecil menikmati roti gandum isi daging ayam saat makan siang yang kaya protein dan serat, Ibu bisa memberikan camilan berupa yoghurt yang dicampur dengan buah-buahan kaya kalsium, vitamin, serta mineral. Nutrisi balita yang lengkap jelas bermanfaat bagi perkembangan anak.
Beberapa inspirasi camilan sehat untuk balita Ibu di antaranya adalah:
1.Keju
Sajikan keju yang telah dipotong dalam berbagai bentuk unik bersama buah-buahan untuk asupan protein dan kalsium yang baik.
2.Yoghurt
Yoghurt rendah lemak yang disajikan bersama buah-buahan segar adalah pilihan lezat dan bergizi.
3.Roti Gandum
Roti gandum yang dipanggang dan disajikan bersama keju leleh membantu memenuhi kebutuhan serat si Kecil.
4. Kentang
Kentang panggang atau kukus bisa disajikan bersama keju yang tinggi protein dan kalsium.
5. Sereal
Sereal tidak hanya praktis untuk sarapan, tapi juga untuk camilan sehat. Pilihlah sereal whole grain yang tidak ditambah gula.
6. Smoothies
Campuran yoghurt serta buah-buahan ini adalah salah satu cara lezat untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan serat untuk si Kecil.
7. Snack mix
Campur beberapa camilan sehat seperti popcorn (tanpa mentega atau gula), kismis, serta kacang-kacangan seperti almond dan mede untuk asupan vitamin & mineral, serat, dll.
Ternyata cukup banyak juga ya makanan sehat yang bisa dijadikan bahan camilan untuk si Kecil. Ayo Bu, segera kreasikan bahan-bahan tersebut agar si Kecil mendapatkan asupan nutrisi tambahan yang baik untuk pertumbuhannya. Salam sehat!