Pernahkah Ibu merasakan keluarnya flek saat hamil? Menurut American College of Obstetricians and Gynecologists, hampir 15-20 persen wanita mengalami flek pada trimester awal kehamilan. Sebelum mengetahui apa yang menjadi penyebab flek saat hamil muda, pastikan Ibu mengonsumsi susu Frisian Flag PRIMAMUM untuk dukung Akal Cermat dan Imunitas si Kecil yang dilengkapi DHA dan 9 Asam Amino Esensial (AAE), yaitu protein penting yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh dan harus didapat dari makanan setiap harinya untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin yang optimal. Susu ini juga mengandung 9 nutrisi penting untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh ibu dengan rasa cokelat yang lezat dan pasti disukai Ibu.

ebook
Banner
Banner AKP

Normal atau tidaknya flek cokelat saat hamil muda yang muncul seringkali membuat Ibu bingung dan khawatir.

Selama tidak terjadi flek terus menerus saat hamil dan tidak disertai gejala lain yang lebih serius, maka Ibu tidak perlu khawatir. Flek saat hamil dapat dicegah jika Ibu mengetahui apa yang menjadi penyebabnya.

Apakah Flek Berbahaya bagi Ibu Hamil?

Pendarahan ringan atau bercak ini sering terjadi pada trimester pertama. Munculnya flek atau spotting biasanya tidak berbahaya selama tidak terjadi terus menerus tanpa henti.

Warna flek saat hamil muda biasanya berwarna coklat yang muncul beberapa hari sebelum atau bahkan bertepatan dengan jadwal menstruasi.

Artikel Sejenis

Pendarahan implantasi merupakan penyebab umum terjadinya flek saat hamil muda. Menurut American Pregnancy Association, pendarahan implantasi terjadi ketika sel telur yang telah dibuahi menempel pada lapisan rahim. 

Kondisi inilah yang kemudian memicu terjadinya pendarahan ringan atau flek selama beberapa hari.

Perbedaan Flek saat Hamil dan Haid

perbedaan flek saat hamil dan haid

Banyak ibu hamil muda yang sulit membedakan flek hamil dengan flek haid. Padahal, keduanya bisa dibedakan dari warna, tekstur, dan jumlah darah yang keluar.

Flek saat hamil muda biasanya berwarna cokelat atau cokelat tua, sedangkan flek haid berwarna merah cerah atau cokelat muda yang kemudian berubah menjadi merah gelap.

Selain itu, flek yang muncul saat haid biasanya menggumpal dan semakin banyak seiring waktu, sedangkan flek saat hamil tidak.

Penyebab Flek Saat Hamil di Trimester Pertama

penyebab flek saat hamil di trimester pertama - ibudanbalita

Flek yang terjadi saat trimester pertama kehamilan merupakan hal yang umum terjadi dan tidak selalu menandakan adanya masalah. Beberapa penyebab umum perdarahan di awal kehamilan antara lain:

  1. Pendarahan implantasi. Terjadi saat sel telur yang telah dibuahi menempel pada dinding rahim, menyebabkan perdarahan ringan yang normal.
  2. Kehamilan mola. Kondisi langka di mana sel telur yang telah dibuahi berkembang menjadi tumor, bukan janin.
  3. Kehamilan ektopik. Kehamilan yang terjadi di luar rahim, seperti di tuba falopi, yang dapat membahayakan jiwa.
  4. Hematoma subkorionik. Perdarahan dari selaput yang mengelilingi embrio di dalam rahim, biasanya dapat sembuh sendiri.
  5. Polip serviks. Pertumbuhan jinak di leher rahim yang dapat berdarah karena peningkatan hormon estrogen saat hamil.
  6. Keguguran. Flek saat hamil muda bisa menandakan keguguran sebelum 20 minggu yang biasanya ditandai dengan perdarahan ringan yang semakin deras dan disertai kram hebat.

Penyebab flek saat hamil trimester pertama ini akan berbeda dengan flek yang Ibu alami di trimester kedua dan ketiga.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Kram Perut Saat Hamil, Mudah dan Aman

Penyebab Flek Saat Hamil di Trimester Kedua dan Ketiga

penyebab flek saat hamil di trimester kedua dan ketiga - ibudanbalita

Pendarahan di trimester kedua dan ketiga kehamilan bisa menandakan masalah serius. Beberapa penyebab umum flek saat hamil pada tahap ini adalah:

  1. Plasenta previa, di mana plasenta menutupi sebagian atau seluruh jalan lahir. Kondisi ini jarang terjadi setelah usia kehamilan 20 minggu.
  2. Abrupsio plasenta yang merupakan kondisi langka, di mana plasenta terlepas dari dinding rahim. Kondisi ini berbahaya bagi Ibu dan janin.
  3. Melahirkan sebelum usia kehamilan 37 minggu. Gejala lain meliputi kontraksi, kram, atau pecahnya ketuban.
  4. Inkompetensi serviks yang merupakan kondisi di mana mulut rahim terbuka terlalu dini dan memicu persalinan prematur.
  5. Keluarnya darah bercampur lendir di akhir kehamilan yang bisa menjadi tanda bahwa tubuh sedang bersiap untuk melahirkan.
  6. Keguguran setelah usia 20 minggu.

Apabila Ibu mengalami salah satu kondisi di atas, segera periksa ke dokter kandungan untuk mengetahui diagnosa dan penanganannya.

Cara Mengatasi Flek Saat Hamil 

Cara mengatasi flek saat hamil - ibudanbalita

Ada beberapa cara menghentikan flek saat hamil muda yang bisa Ibu lakukan, di antaranya:

  1. Rutin melakukan pemeriksaan prenatal
  2. Mengurangi mengonsumsi minuman yang mengandung kafein
  3. Tidak merokok
  4. Makan makanan bernutrisi dan bergizi
  5. Kontrol berat badan untuk mencegah terjadinya risiko pendarahan, pastikan berat badan tidak kurang atau berlebih
  6. Kontrol riwayat penyakit Ibu. Penyakit mempunyai peran yang besar pada saat kehamilan dan dapat mempengaruhi kondisi kehamilan
  7. Rutin berolahraga, konsultasikan kepada dokter kandungan berapa lama durasi yang baik untuk melakukan olahraga supaya bisa disesuaikan dengan kondisi badan Ibu
  8. Jangan terlalu capek, hindari aktivitas atau pekerjaan yang berat dan perbanyak istirahat
  9. Perbanyak minum air putih supaya terhidrasi dengan baik.

Ibu tidak perlu cemas karena dengan melakukan beberapa tips diatas, maka Ibu dapat mengatasi sekaligus mencegah terjadinya flek saat hamil.

Kapan Harus ke Dokter?

Mengatasi Flek Saat Hamil Muda

Flek saat hamil bukan merupakan hal yang serius jika masih berada dalam kondisi yang wajar seperti yang telah disebutkan di atas. 

Lain halnya jika Ibu mengalami flek hamil atau pendarahan yang tidak normal, misalnya flek saat hamil muda lebih dari seminggu.

Nah, berikut adalah kondisi pendarahan yang tidak normal pada saat hamil muda yang perlu Ibu waspadai:

  1. Pendarahan yang cukup banyak
  2. Pendarahan yang disertai rasa nyeri yang hebat, bahkan disertai demam atau meriang
  3. Pendarahan atau flek saat hamil lebih dari seminggu
  4. Pendarahan disertai dengan gumpalan darah.

Ibu mungkin merasa khawatir dan resah ketika Ibu mengeluarkan flek saat hamil muda. Selama tidak dibarengi dengan rasa nyeri pada perut bagian bawah atau intensitasnya cukup sering bahkan terus menerus, flek hamil yang keluar dapat dikatakan normal.

Tetaplah tenang dan cobalah berkonsultasi dengan dokter untuk memastikannya dan mendapatkan cara menghentikan flek saat hamil muda.

Baca juga: Pendarahan Trimester Kedua: Penyebab & Cara Mengatasinya

Jangan lupa terus menjaga kesehatan Ibu dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, agar perkembangan janin lebih sehat. Selain itu, perbanyak juga minum air putih supaya tubuh terhidrasi dengan baik.

Selama kehamilan, Ibu memerlukan tambahan energi, protein dan nutrisi penting lainnya untuk mendukung kesehatan Ibu dan tumbuh kembang janin yang sehat dan optimal. 

Selain mengonsumsi makanan bergizi, Ibu juga perlu mengonsumsi susu ibu hamil yang mengandung tinggi DHA untuk mendukung perkembangan otak janin, 9 Asam Amino Esensial (AAE), yaitu protein penting yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh dan harus didapat dari makanan setiap harinya untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin yang optimal serta 9 nutrisi penting lainnya seperti; tinggi asam folat, omega 3 (ALA), Omega 6 (LA), tinggi zat besi, serat pangan inulin, tinggi vitamin C, protein, tinggi kalsium dan tinggi seng untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh Ibu selama periode kehamilan.

Frisian Flag PRIMAMUM adalah susu ibu hamil untuk dukung Akal Cermat dan Imunitas si Kecil yang dilengkapi dengan DHA serta 9 Asam Amino Esensial (AAE) selama periode kehamilan. Satu gelas Frisian Flag PRIMAMUM mengandung energi sebanyak 180 kalori, DHA 34 mg, protein 9 gram dan 9 nutrisi penting lainnya dalam jumlah yang disesuaikan dengan tambahan nutrisi yang dibutuhkan ibu selama periode kehamilan. Frisian Flag PRIMAMUM tersedia dalam rasa cokelat yang lezat, tidak membuat enek atau mual serta enak disajikan dalam kondisi hangat maupun dingin. Optimalkan tumbuh kembang janin dengan susu Frisian Flag PRIMAMUM!

Selama kehamilan banyak hal yang harus diperhatikan, termasuk perkembangan si Kecil di dalam rahim agar Ibu tetap sehat dan si Kecil lahir dengan selamat. Untuk memudahkan Ibu, fitur Kamus Kehamilan bisa jadi solusi yang tepat untuk mencari informasi tentang kehamilan, asupan nutrisi, dan hal-hal lain yang penting bagi Ibu hamil. Yuk, coba fiturnya sekarang juga. 

Jangan lupa registrasikan data Ibu untuk informasi dan fitur lengkap seputar kehamilan dan tumbuh kembang si Kecil dari Ibu dan Balita. Selain itu, dengan bergabung sebagai member Ibu dan Balita, Ibu juga dapat memperoleh poin yang akan bisa ditukarkan dengan hadiah dan promo yang menarik.

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.