Selama kehamilan, terutama pada trimester pertama, banyak Ibu hamil yang mengalami flek. Salah satu yang sering terjadi adalah keluarnya flek berwarna cokelat. Kondisi ini seringkali membuat Ibu hamil khawatir dan bertanya-tanya, apakah ini normal?

ebook
Banner
Banner AKP

ebook-cover

Pada dasarnya, munculnya flek cokelat saat hamil merupakan hal yang normal. Jika munculnya di awal-awal kehamilan, itu merupakan implantasi atau penempelan zigot ke dinding rahim.

Baca juga: Flek saat Hamil 2 Bulan? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Penyebab Flek Cokelat Saat Hamil 8 Minggu

Flek cokelat saat hamil 8 minggu umumnya terjadi karena beberapa hal berikut:

Artikel Sejenis

  1. Implantasi: Saat embrio menempel pada dinding rahim, sedikit perdarahan bisa terjadi.
  2. Perubahan hormonal: Perubahan hormon yang drastis selama kehamilan dapat menyebabkan pembuluh darah di sekitar rahim menjadi lebih sensitif dan mudah pecah.
  3. Aktivitas seksual: Hubungan seksual yang terlalu keras dapat memicu keluarnya flek cokelat saat hamil 8 minggu.
  4. Infeksi: Infeksi pada vagina atau serviks juga bisa menyebabkan perdarahan ringan.
  5. Polip serviks: Tumbuhan non-kanker di serviks dapat menyebabkan perdarahan.
  6. Kehamilan ektopik: Meskipun jarang, kehamilan di luar rahim (tuba falopi) juga bisa menyebabkan perdarahan.
  7. Hamil anggur: Kegagalan pembentukan janin yang ditandai dengan mual dan muntah yang parah, kram perut, dan tekanan atau nyeri panggul.
  8. Iritasi serviks: Iritasi pada serviks yang bisa disebabkan oleh hubungan seks, infeksi, atau pemeriksaan serviks.
  9. Peningkatan aliran darah: Adanya peningkatan aliran darah ke leher rahim dapat menyebabkan perdarahan ringan yang memicu keluarnya cairan berwarna cokelat.
  10. Pemeriksaan panggul: Jaringan serviks sangat rapuh selama kehamilan, sehingga bisa menyebabkan flek cokelat setelah dokter melakukan pemeriksaan panggul atau serviks.
  11. Keguguran: Meskipun dapat terjadi kapan saja, keguguran paling sering terjadi pada trimester pertama atau 12 minggu pertama kehamilan.

Kapan Harus Khawatir?

Meskipun sebagian besar kasus flek cokelat tidak berbahaya, ada beberapa tanda yang perlu diwaspadai:

  • Flek disertai nyeri perut hebat: Ini bisa menjadi tanda keguguran atau kehamilan ektopik.
  • Jumlah flek banyak dan terus-menerus: Perdarahan yang banyak dan tidak berhenti dapat berbahaya bagi ibu dan janin.
  • Flek disertai demam, menggigil, atau bau tidak sedap: Ini bisa menjadi tanda infeksi.
  • Flek disertai dengan keputihan abnormal: Keputihan yang berbau menyengat, berwarna hijau atau kuning, dan berbusa bisa menjadi tanda adanya infeksi atau kondisi kesehatan yang serius. 

Keluarnya flek cokelat ternyata adalah hal yang wajar terjadi pada usia kehamilan Ibu saat ini ya, Bu. Meski begitu, jika flek disertai dengan nyeri perut hebat, pastikan Ibu segera konsultasikan ke dokter ya. 

Jaga terus kesehatan dan tumbuh kembang janin dengan minum susu khusus Ibu hamil Frisian Flag PRIMAMUM rasa cokelat lezat yang mengandung protein dan asam folat, serta omega 3 (ALA) dan omega 6 (LA) untuk mendukung akal cermat dan tumbuh kembang janin kesehatan Ibu.

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.