DHA atau asam dokosaheksaenoat adalah salah satu jenis asam lemak omega-3 yang penting untuk kesehatan otak dan fungsi saraf. Nutrisi ini memainkan peran penting dalam berbagai fungsi tubuh dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan si Kecil. Pastikan Ibu memberikan si Kecil susu pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 3+ untuk dukung Akal Cermat dan Imunitas si Kecil ya, Bu. Susu ini mengandung DHA 4x lebih tinggi yang dibutuhkan untuk perkembangan otak dan 9 Asam Amino Esensial (AAE), yaitu protein penting yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh dan harus didapat dari makanan setiap harinya, serta 14 vitamin dan 9 mineral untuk bantu menjaga daya tahan tubuhnya. 

ebook
Banner
Banner AKP

Masa pra sekolah sering disebut sebagai periode emas bagi anak-anak. Sebab, otak si Kecil masih akan terus bertumbuh dan berkembang pesat hingga mencapai 90% kapasitasnya dalam 6 tahun pertamanya.

Itulah mengapa Ibu perlu memberikan nutrisi yang bagus untuk perkembangan otaknya, termasuk asupan DHA. Selain bagus untuk perkembangan otak, masih banyak manfaat DHA untuk anak yang lainnya

Manfaat DHA untuk Anak

Ada banyak manfaat DHA untuk anak, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Mengoptimalkan Perkembangan Otak

    DHA berperan penting dalam meningkatkan fungsi otak anak, khususnya dalam hal pembelajaran dan penguatan memori. Otak si Kecil sedang dalam tahap pertumbuhan yang cepat, terutama pada masa bayi hingga usia tiga tahun.

    Artikel Sejenis

    Asupan DHA yang cukup juga membantu untuk perkembangan sensorik, kognitif, dan motorik selama anak mengalami growth spurt.

  2. Bagus untuk Kesehatan Mata

    Manfaat DHA untuk anak memainkan peran penting dalam pengembangan fungsi penglihatannya, termasuk meningkatkan ketajaman visual.

    DHA diketahui menyusun sekitar 60% asam lemak tak jenuh ganda di retina. Tak heran jika DHA berperan signifikan dalam menjaga fungsi mata secara keseluruhan.

  3. Mendukung Perkembangan Sistem Saraf

    Cukup asupan DHA dapat mendukung perkembangan sistem saraf pusat, yang mengontrol berbagai fungsi tubuh termasuk koordinasi gerakan, respons terhadap stimulus, dan fungsi organ-organ vital.

  4. Meningkatkan Kemampuan Kognitif

    Salah satu manfaat DHA untuk anak yang paling utama adalah dapat membantu meningkatkan kemampuan kognitifnya. 

    Penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang mendapatkan asupan DHA yang cukup cenderung memiliki kemampuan kognitif yang lebih baik, termasuk kemampuan bahasa, pemecahan masalah, dan keterampilan sosial.

  5. Meningkatkan Kualitas Tidur

    Penelitian menunjukkan bahwa anak dengan kadar DHA tinggi jarang mengalami masalah tidur. DHA membantu meningkatkan produksi melatonin, yaitu hormon yang mengatur jam biologis dan waktu tidur.

    Susu tinggi DHA seperti Frisian Flag PRIMAGRO 3+ bisa jadi solusi untuk si Kecil yang susah tidur nyenyak. Berikan si Kecil segelas susu sebelum tidur untuk membantunya mendapatkan tidur yang berkualitas.

  6. Menjaga Mood Si Kecil

    Meskipun sering kali dikaitkan dengan kesehatan otak, manfaat DHA untuk anak salah satunya ternyata dapat menjaga mood si Kecil. Perubahan suasana hati pada anak saat tumbuh kembang adalah hal yang wajar. 

    Kadang si Kecil akan senang, tapi tiba-tiba bisa berubah menjadi murung, sedih, marah, bahkan sulit bergaul dalam waktu yang singkat.

  7. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh

    DHA memiliki sifat antiinflamasi dan dapat membantu mengurangi risiko peradangan serta membantu anak-anak tetap sehat dan terlindungi dari berbagai penyakit infeksi.

    Ketika sistem kekebalan tubuh si Kecil berfungsi dengan baik, tubuhnya akan mampu mengenali dan melawan kuman-kuman berbahaya seperti bakteri, virus, dan parasit.

Setelah mengetahui apa saja manfaat DHA untuk anak, Ibu juga perlu mengetahui makanan apa saja yang mengandung DHA tinggi untuk diberikan kepada si Kecil.

Baca juga: 6 Manfaat Omega 3 untuk Anak [Beserta Sumbernya!]

Sumber Makanan yang Mengandung DHA

sumber makanan yang mengandung DHA - ibudanbalita

Meskipun tubuh mampu memproduksi DHA secara alami, jumlahnya sangat kecil untuk memenuhi kebutuhan optimal. Oleh karena itu, Ibu perlu memberikan si Kecil sumber makanan yang mengandung DHA tinggi seperti berikut:

  1. Ikan Berlemak

    Ikan berlemak seperti ikan salmon, ikan tuna, sarden, dan mackerel merupakan sumber makanan yang mengandung DHA tinggi. Memasukkan ikan dalam menu makan si Kecil secara teratur dapat membantu memenuhi kebutuhan DHA.

  2. Telur Omega-3

    Meskipun kuning telur tidak memiliki level DHA yang sebanding ikan, tetap menjadi sumber lemak sehat dan nutrisi lain yang bagus bagi otak. Telur omega-3 juga menjadi sumber DHA yang baik.

    Telur juga mengandung protein tinggi dan berbagai nutrisi penting lainnya seperti vitamin B12 dan kolin yang merupakan nutrisi penting untuk mengoptimalkan fungsi otak.

  3. Kacang Kenari

    Alpukat adalah buah yang kaya akan lemak sehat, termasuk DHA. Mengonsumsi alpukat secara teratur dapat membantu memenuhi asupan DHA si Kecil dan mendukung kesehatan otak. 

    Selain itu, alpukat juga mengandung serat, vitamin, dan mineral penting lainnya, menjadikannya sebagai tambahan yang baik untuk menu makan si Kecil.

  4. Alpukat

    Bagi anak-anak yang memiliki alergi ikan atau telur, kacang kenari menjadi salah satu sumber nabati yang mengandung DHA. Meskipun jumlah DHA dalam kacang kenari tidak sebanyak ikan, namun tetap merupakan pilihan yang baik. 

    Selain itu, kacang kenari juga kaya akan antioksidan dan lemak sehat lainnya yang baik untuk kesehatan jantung dan otak.

  5. Susu

    Susu yang diperkaya dengan DHA merupakan pilihan yang baik untuk membantu memenuhi kebutuhan DHA anak. Susu ini aman dikonsumsi oleh anak-anak dan dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan dan perkembangan mereka.

Baca juga: Pentingnya Kandungan Susu bagi Pertumbuhan Anak

Kebutuhan DHA untuk Anak

kebutuhan DHA untuk anak - ibudanbalita

Meskipun penting untuk perkembangan otak dan fungsi tubuh, penelitian dari British Journal of Nutrition menunjukkan bahwa 8 dari 10 anak Indonesia di bawah 12 tahun kekurangan DHA dan omega-3. 

Padahal, rentang usia tersebut merupakan masa di mana otak sedang berkembang pesat dan membutuhkan nutrisi optimal. Kekurangan DHA dan omega-3 dapat menghambat perkembangan otak dan fungsi tubuh si Kecil.

Memenuhi kebutuhan DHA anak sejak dini sangatlah penting untuk menunjang tumbuh kembangnya secara optimal. Rekomendasi asupan DHA pada anak bervariasi tergantung pada usia.

Anak-anak yang berusia di bawah 2 tahun dianjurkan untuk mendapatkan 4,5-5,5 mg per kilogram berat badan atau setara dengan 10-12 mg per kilogram, sedangkan anak yang lebih tua memerlukan lebih dari 100 mg asupan DHA per hari.

Sudah tahu kan Bu apa saja manfaat DHA untuk anak dan sumber makanan yang mengandung DHA tinggi. Pastikan Ibu memenuhi kebutuhan DHA harian si Kecil agar tidak menghambat perkembangan otaknya.

Tahukah Ibu? Sekitar 90% perkembangan otak si Kecil di 5 tahun pertamanya sangat membutuhkan asupan DHA. Itulah sebabnya, si Kecil perlu mengonsumsi DHA yang cukup untuk mengoptimalkan fungsi otak. Nah, Ibu bisa mendapatkan DHA 4x lebih tinggi dalam susu pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 3+.

Selain itu, selama masa tumbuh kembangnya, hormon pertumbuhan sangat dibutuhkan untuk perkembangan otak dan otot anak. Peran 9AAE sangat berpengaruh pada hormon pertumbuhan. Bahkan kekurangan 1 dari 9AAE dapat menurunkan potensi tinggi badan sebanyak 34%, dan kekurangan semua jenis 9AAE dapat menurunkan potensi tinggi badan hingga 50%. 9AAE dan DHA harus terpenuhi bersamaan. Karena keduanya harus bekerja bersamaan dan harus dipenuhi dari makanan karena tubuh tidak bisa memproduksinya sendiri. 

Semua nutrisi penting ini bisa Ibu dapatkan dengan memberikan si Kecil susu pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 3+ untuk dukung Akal Cermat dan Imunitas si Kecil. Selain mengandung DHA 4x lebih tinggi serta 9AAE, susu ini juga dilengkapi dengan Minyak Ikan, Omega 3&6, Asam Sialat, dan Sphingomyelin tertinggi di kelasnya. Susu ini juga mengandung serat pangan inulin yang dapat menjaga kesehatan pencernaan.

Tak kalah penting dari itu, Ibu juga perlu mengecek kecukupan jumlah gizi harian Si Kecil melalui fitur Kalkulator Gizi yang dikembangkan oleh Akademi Keluarga Prima. Coba fiturnya sekarang juga, Bu!

Jangan lupa registrasikan data Ibu untuk informasi dan fitur lengkap seputar kehamilan dan tumbuh kembang si Kecil dari Ibu dan Balita. Selain itu, dengan bergabung sebagai member Ibu dan Balita, Ibu juga dapat memperoleh poin yang akan bisa ditukarkan dengan hadiah dan promo yang menarik. Yuk, daftar sekarang!

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.